Sabtu, November 15

Separuh Tahun Kami

0

Badan Eksekutif Mahasiswa Kabinet Bersatu Bersinergi (BERSERI) Poltekkes Kemenkes Tanjungkarang tidak terasa sudah melewati separuh periode kepengurusannya. Pelantikan Presiden Mahasiswa, Wakil Presiden Mahasiswa beserta jajaran kabinet yang dilaksanakan pada tanggal 29 Januari 2014 ini,  tentunya telah cukup banyak melakukan kegiatan – kegiatan separuh dari program kerja yang telah dirancang.
            Badan Eksekutif Mahasiswa periode inimemiliki visi SPIRIT yang merupakan kependekan dari Sinergis, Profesional, dan Aspiratif.  Dimana visi menjadi tujuan dan acuan daripada kepengurusan kami, membuat kesinergisan antara Lembaga – lembaga Kemahasiswaan yang ada di lingkungan Poltekkes Kemenkes Tanjungkarang, maupun kesinergisan dengan pihak Rektorat. Menjadi wadah SDM yang profesional, menjadi seorang eksekutif yang bisa mengefektifkan setiap program kerja dan mengefisiensikan pelaksanaannya, seta menjadi lembaga yang aspiratif untuk seluruh mahasiswa di lingkungan Poltekkes Kemenkes Tanjungkarang.
            Selama enam bulan kepengurusan, kegiatan – kegiatan yang telah dilaksanakan oleh BEM Kabinet Berseri ini diantaranya, Try Out SIPENMARU Poltekkes 2014 yang juga bekerjasama dengan Forum Komunikasi Mahasiswa Poltekkes Seluruh Indonesia (FORKOMPI) yang diikuti oleh kurang lebih 1000 siswa/siswi kelas 3 SMA se Provinsi Lampung. Training Motivasi dan Bedah Buku Nasional yang dihadiri oleh sekitar 800 peserta dan diisi oleh Trainer Motivasi Nasional, Setia Furqon Kholid. Kegiatan Desa Binaan yang diadakan di Desa Sumber Bandung Kecamatan Pagelaran Utara Kabupaten Pringsewu, dimana program kerja Desa Binaan ini merupakan program kerja irisan bersama dengan Politeknik Negeri Lampung bekerjasama dengan Forum Komunikasi Mahasiswa Politeknik se Indonesia (FKMPI) dan Forum Komunikasi Mahasiswa Poltekkes Seluruh Indonesia (FORKOMPI). Untuk program – program kerja internal diantaranya Rabu Bersatu, Kamis in English, Kajian Islam Internal BEM, Organisasi Sehat,Meet and Share Lembaga Kemahasiswaan, Forum Kritis, Angket Aspirasi,BEM INFO, BEM ON MEDIA, dan saat ini tengah mempersiapkan pelaksanaan Ramadhan di Kampus (RADIKA)
            Kegiatan BEM pun dibantu oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM)  yang juga menyelenggarakan program – program kerja , diantaranya UKM Basket dan UKM Futsall dengan Poltekkes Premier League, UKM Islam Al – Kindi dengan kegiatan Gebyar Milad Al – Kindi yang mengadakan lomba – lomba untuk mahasiswa/mahasiswi dan murid Taman Kanak-kanak, divisi Pers Lightteen yang tergabung dalam Aliansi Pers Mahasiswa Lampung,Divisi Paduan Suara “Gita Swara Poltekkes” yang sedang mempersiapkan Bali  International Choir Competition di bulan September nanti.
            BEM KM Poltkkes Kemenkes Tanjungkarang pun aktif dalam kegiatan – kegiatan eksternal, dimana BEM Poltekkes Kemenkes Tanjungkarang bergabung dalam Aliansi Bem Lampung (ABL), Forum Komunikasi Mahasiswa Poltekkes seluruh Indonesia (FORKOMPI), Forum Komunikasi Mahasiswa Kesehatan Lampung (FKMKL), dan masih tercatat sebagai anggota Forum Komunikasi Mahasiswa Politeknik se Indonesia (FKMPI), dan BEM Seluruh Indonesia (BEM SI).

            Masih ada separuh kepengurusan lagi sampai menuju akhir kepengurusan, dimana juga masih ada separuh program kerja lagi yang harus diselesaikan, diantaranya Seminar Kewirausahaan (For The Next Youth Entrepreneur), Gebyar Poltekkes Nasional, Seminar Nasional terkait Persiapan dan Peran Tenaga Kesehatan  dalam menjelang Pasar Bebas 2015, BEM Express/  Sport and Science Competition (SPACES), dan Perisapan menyambut Hari Kesehatan Nasional.  

Minggu, Juli 20

DIFERENSIASI AKADEMIK DAN ORGANISASI MAHASISWA POLTEKKES TANJUNGKARANG

0

DIFERENSIASI AKADEMIK DAN ORGANISASI MAHASISWA POLTEKKES TANJUNGKARANG
Berorganisasi? Siapa Takut….!
Oleh: Ady Pratama
Di Indonesia Mahasiswa adalah sebutan bagi seorang siswa SMA atau sederajat yang telah melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi, status mahasiswa disandang oleh seseorang karena hubungannya dengan perguruan tinggi yang diharapkan menjadi calon-calon intelektual.
Dengan menambahkan kata depan Maha, maka siswa tersebut harus lebih cepat beradaptasi dengan status barunya. Dunia SMA sangat berbanding terbalik dengan perguruan tinggi, perputaran waktu yang dirasa semakin cepat karena ramainya aktivitas memaksa mahasiswa untuk jeli membaca situasi dan kondisi, karena sejatinya kampus bukanlah tempat untuk bersantai-santai.
Poltekkes kemenkes tanjungkarang adalah salah satu kampus kesehatan yang memiliki jenjang pendidikan D3 dan D4 yang menutut mahasiswanya untuk terampil dan berkompeten. Dengan berbekal teori 30% dan praktik 70% sekolah tinggi vokasional ini diharapkan mampu menghasilkan tenaga kesehatan yang professional, unggul dan mandiri sesuai dengan visinya.
Dituntutnya mahasiswa untuk terampil khususnya dalam praktik membuat jadwal akademik di setiap jurusan dan program studi di poltekkes begitu padat, hal ini dapat dilihat dari berbagai macam aktivitas dan kesibukan mahasiswa dan dosen di laboratorium. Praktik di laboratorium maupun di luar kampus seperti di rumah sakit, puskesmas, klinik dan sebaianya seolah menjadi makanan pokok bagi mahasiswa, berbanding terbalik dengan kampus lain yang memiliki jenjang S1 yang lebih menekankan teori daripada praktik, sehingga kegiatan akademik di kampus tidak begitu padat.
Melihat keadaan tersebut, seseorang yang telah menyandang gelar mahasiwa, terutama mahasiswa poltekkes harus memiliki strategi khusus untuk me-manage waktunya seefektif mungkin terlebih jika ia juga aktif mengikuti organisasi  kemahasiswaan  di kampus.
Layaknya kampus lain, satu-satunya kampus kesehatan berstatus negeri  yang ada di Provinsi Lampung ini juga memiliki organisasi kemahasiswaan seperti Majelis Permusyawaratan Mahasiswa (MPM) yang berperan sebagai pengawas dan pembuat undang-undang sesuai dengan fungsinya yaitu legislator, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) yang berperan sebagai pelaksana undang-undang atau eksekutor, kemudian Unit Kegiatan Mahasiswa(UKM) seperti UKM Agama Islam atau Al-Kindi dan UKM Olahraga serta Divisi seperti Pers Lightteen, Seni tari dan Mapala.
Seperti yang telah terurai sebelumnya, padatnya jadwal akademik membuat mahasiswa harus berfikir ulang jika ingin terjun ke organisasi, kebanyakan mahasiswa cenderung bersikap pasif, apatis, dan pragmatis, mereka mengatakan “jangankan mau ikut organisasi bisa ngatur waktu buat  ngurusin akademik aja udah syukur”. Mereka beranggapan lebih baik fokus kuliah dan mengejar nilai ketimbang mengikuti organisasi yang akan sangat menyita waktu mereka.
Namun tidak semua mahasiswa memiliki gagasan seperti itu, sebagian ada yang tergerak hatinya untuk terjun ke organisasi meskipun motivasinya berbeda-beda sebagai contoh, ada yang ikut organisasi hanya karena ikut-ikutan teman, ingin terkenal bahkan ada yang sampai cari gebetan atau pacar.
Idealnya menjadi mahasiswa itu harus kritis. Ibaratkan tubuh yang harus mempertahankan kehomeostasisannya, mahasiswa poltekkes harus mampu menyeimbangkan tugas dan perannya sehingga ia terus berada dalam rentang yang sehat, sehat dalam arti kata ia mampu mempertahankan tugasnya sebagai mahasiwa meskipun ia juga aktif di organisasi. Mahasiswa seperti ini akan berfikir bahwa organisasi bisa menjadi wadah untuk mengembangkan dirinya terutama soft skill, yang ia dapatkan tidak hanya ilmu yang dipelajari di jurusan tapi juga ilmu-ilmu yang bisa ia dapatkan diluar itu yaitu salah satunya dengan berorganisasi. Menyandang status mahasiwa tidaklah mudah terutama dalam hal mengatur waktu, ia harus memiliki prinsip “ kitalah yang mengatur waktu, bukan waktu yang mengatur kita”.
Terakhir, mengutip perkataan Bapak Donald Pardede dalam acara seminar nasional di poltekkes November tahun lalu, didepan para mahasiswa beliau mengatakan bahwa ada 4 tipe mahasiswa yaitu yang pertama adalah mahasiswa dengan sebutan kunang-kunang artinya kuliah nangkring, yang kedua dengan sebutan kupu-kupu artinya kuliah pulang, yang ketiga kura-kura artinya kuliah rapat, dan yang terakhir beliau menyampaikan jadilah mahasiswa dengan tipe kumbang yang artinya kuliah dan berkembang.
Description: D:\kuliah di poltekkes\photo&pictures\ardo,fikri,ady,bence\100D3100\DSC_0037.JPG




                                                                                        


Doc: Pribadi 

Rabu, April 30

0

"2 Bulan Bekerja"

29 Januari 2014. Pada saat itu kami resmi dilantik sebagai pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa. Mengucap janji bersama di depan Direktur dan seluruh jajarannya Dan tentunya Allah menjadi saksi. 
Kami berjanji menjalankan tugas dan kewajiban dengan sebaik - baiknya.... Bersamaan dengan hari dimana Majelis Permusyawaratan Mahasiswa juga menyerahkan 'tugas' berupa Garis Besar Program Kerja Organisasi, dimana hari itu seluruh jiwa dan perasaan berjanji untuk tidak mengecewakan siapapun yang telah mempercayai kami.

29 maret 2014, tepat sudah 2 bulan kami menjalankan tugas tugas ini.. satu persatu program program kerja dilaksanakan dengan segenap kemampuan dan kekuatan yang kami miliki. alhamdulillah diantara program kerja yang sudah terlaksana diantaranya : Poltekkes Goes to School, Try Out Poltekkes, pengukuhan UKM dan Divisi beserta Loka Karya Program Kerjanya, dan Alhamdulillah kegiatan dari UKM dan Divisi sudah berjalan. Kemudian, buku Jempolan (Jelanga Masuk Politeknik Kesehatan), Bem Info, Angket Aspirasi, forum silaturahmi, kajian Islam Internal Bem dan MPM, buka sunah bersama, sending tausiyah. dijalankan dengan sangat baik.
adapun hubungan dengan organisasi internal, baik MPM, HMJ, UKM dan Divisi terjalin baik, dengan selalu melibatkan dalam program kerja sebagai partner kerja, adapun progja yang diselenggarakan oleh MPM, HMJ, UKM dan Divisi kami selalu berusaha memberi dukungan penuh serta bantuan yang bisa kami lakukan.
adapun hubungan dengan organisasi external, pada akhir februari kemarin , kami mengirimkan delegasi untuk mengikuti Sarasehan Nasional Forkompi di Poltekkes Kemenkes Padang. selain itu , tercatat sebagai anggota aktif Aliansi Bem Lampung, yang kerap menghadiri diskusi Abl setiap pekannya. yang dimana pembahasan hangat di Abl mengenai Pemilu Pileg dan Pilgub ini. Sebagai Mahasiswa Kesehatan kami pun harusnya paham mengenai itu, agar tetap bisa mengawasi pemerintah maupun pejabat yang nantinya berperan juga dalam birokrasi dunia kesehatan. bersama dengan ABL pula, mendata mahasiswa sebagai pemilih, yang memilih di TPS yang dkat dengan kosan, tanpa harus pulang kampung.

Untuk Internal BEM sendiri, rutin diadakan "Rabu Bersatu" guna tetap menyatukan pemikiran, hati, tujuan agar tercapainya visi dan misi BEM 2014 Kabinet Bersatu Bersinergi.
Untuk Program Kerja terdekat yaitu, Bedah Buku dan Training Motivasi Nasional, Organisasi Sehat, Temu Direktur, Desa Binaan,Lomba Ilmiah Mahasiswa dan Revisi UU Pemira.

Saya pribadi (penulis) mengucapkan terimakasih kepada seluruh Alumni maupun Purna selaku Pembimbing atas bimbingannya. dan saya ucapkan 'proud of you and love you' kepada seluruh pengurus BEM 2014 Kabinet Bersatu Bersinergi yang telah bekerja untuk keluarga mahasiswa di Poltekkes Kemenkes Tanjungkarang. dan seluruh pengurus MPM, HMJ, UKM dan divisi yang bekerja dengan baik dan menciptakan kerjasama yang baik pula.
Rabu Bersatu

Minggu, Februari 23

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com